🚀Penambahan dan Pembaharuan Fitur pada Backoffice dan SFA - [September 2024]
Halo, Kawan Simpli!
Ada kabar gembira untukmu! Kini terdapat penambahan dan perbaikan fitur pada backoffice DMS seperti berikut.
What's New!
Export Daily Visit dengan Informasi Perangkat
Pencatatan Aktivitas Role Group di User Activity
Perbaikan Konfirmasi Delivery Summary (DS) atas Banyak Data DO
Perbaikan Edit Alamat Sebelum Hitung Pesanan
Proteksi Tanggal Jatuh Tempo Pembayaran pada Sales Order
Perbaikan Penomoran pada Promo Scheme
Perbaikan Data Live Tracking Hanya Menampilkan Device ID Terbaru
Perbaikan Role Edit pada Purchase
Peningkatan Message Saat Mengimpor Ulang Data Promo
Peningkatan Validasi Kuota Promo pada Pembuatan Sales Order
Peningkatan Fitur Sort dan Filter Brand pada Product Master
Penambahan Kode Produk pada Kriteria Promo dan Promo Bonus
Perbaikan Generate Sales Invoice (SI) Partial dengan Promo Amount
1. Export Daily Visit dengan Informasi Perangkat
Sebelumnya, data kunjungan harian hanya dapat diekspor tanpa informasi perangkat yang digunakan untuk check-in. Kini, fitur export telah diperbarui untuk menyertakan informasi perangkat pada kolom Id, sehingga mempermudah pelacakan dan audit kunjungan.
2. Pencatatan Aktivitas Role Group di User Activity
Sebelumnya, tidak ada pencatatan terhadap perubahan yang dilakukan pada Role Group, hal ini menyebabkan kurangnya visibilitas dalam pengelolaan hak akses pengguna. Kini, setiap aktivitas terkait pembuatan, pengeditan, dan penghapusan Role Group akan tercatat di User Activity, memberikan visibilitas lebih dalam pengelolaan hak akses.
3. Perbaikan Konfirmasi Delivery Summary (DS) atas Banyak Data DO
Sebelumnya, proses konfirmasi DS dengan banyak DO bisa gagal jika stok tidak mencukupi atau ada promo, hal ini menyebabkan proses pengiriman terhambat. Kini, proses konfirmasi DS diperbaiki sehingga dapat memproses DO meski ada item dengan stok tidak cukup, promo, atau pengembalian (return) dengan pesan konfirmasi yang jelas.
4. Perbaikan Edit Alamat Sebelum Hitung Pesanan
Sebelumnya, alamat pengantaran tidak dapat diedit sebelum melakukan perhitungan pesanan, hal ini menyebabkan kesalahan pada pengiriman. Kini, pengguna dapat mengedit alamat pengantaran sebelum melakukan proses hitung pesanan, memastikan pesanan sesuai dengan lokasi pengiriman terbaru.
5. Proteksi Tanggal Jatuh Tempo Pembayaran pada Sales Order
Sebelumnya, laporan AR Paid hanya dapat difilter menggunakan parameter tertentu, hal ini menyebabkan keterbatasan fleksibilitas dalam memilih data yang diinginkan. Kini, laporan AR Paid dapat dicetak dengan filter tanggal dan collector secara fleksibel, memungkinkan pengguna untuk lebih mudah memonitor pembayaran yang telah dilakukan oleh salesman.
Before
After
6. Perbaikan Penomoran pada Promo Scheme
Sebelumnya, saat membuat promo scheme, nomor yang dihasilkan seringkali tidak sesuai urutan, menyebabkan kebingungan dalam manajemen promo. Kini, proses pembuatan promo scheme dapat dilakukan dengan baik, sehingga nomor yang dihasilkan mengikuti urutan tanpa loncat-loncat.
7. Perbaikan Data Live Tracking Hanya Menampilkan Device ID Terbaru
Sebelumnya, perangkat yang terhubung dengan Customer Master tetap muncul di live tracking meskipun device ID telah diubah. Kini, setelah pengubahan device ID, perangkat tersebut tidak lagi muncul di live tracking, memastikan data yang ditampilkan lebih akurat.
8. Perbaikan Role Edit pada Purchase
Sebelumnya, pengguna tidak dapat melakukan pengeditan produk walaupun telah diberikan akses edit pada role Purchase. Kini perbaikan tersebut telah dilakukan sehingga pengguna dapat melakukan pengeditan produk sesuai dengan role yang diberikan.
9. Peningkatan Message Saat Mengimpor Ulang Data Promo
Sebelumnya, saat pengguna mencoba mengimpor ulang data promo, sistem tidak memberikan notifikasi yang jelas, sehingga menyebabkan kebingungan. Hal ini mengakibatkan kesulitan dalam mengelola promo yang sudah ada. Kini, setelah diimplementasikan, saat pengguna mengakses menu untuk mengimpor data promo dan mengupload file re-import, sistem akan menampilkan pesan error yang jelas, yaitu "tidak dapat lakukan re-import data," sehingga pengguna dapat lebih memahami status proses tersebut.
10. Peningkatan Validasi Kuota Promo pada Pembuatan Sales Order
Sebelumnya, saat pengguna membuat Sales Order (SO) dengan kuota promo, tidak ada indikasi jelas jika kuota yang tersedia tidak mencukupi, menyebabkan potensi kesalahan dalam penerapan promo. Kini, jika kuota promo tidak cukup saat membuat SO, sistem akan menampilkan ikon bintang merah di samping nama promo, memberikan sinyal visual yang jelas. Saat pengguna mencoba menyimpan SO, promo amount yang ter-apply akan lebih kecil atau sesuai dengan sisa kuota yang cukup. Pengguna juga akan melihat informasi kuota tidak mencukupi saat mengakses detail SO, baik melalui web maupun SFA, sehingga memudahkan pemantauan dan pengelolaan promo.
11. Peningkatan Fitur Sort dan Filter Brand pada Product Master
Sebelumnya, hasil pengurutan berdasarkan brand di menu Product Master masih belum sesuai. Hal ini mengakibatkan kesulitan dalam mengelola dan menemukan produk berdasarkan merek. Kini, perbaikan telah dilakukan sehingga pengguna dapat melakukan sort brand dengan mudah, memastikan bahwa produk ditampilkan sesuai dengan urutan merek yang diinginkan. Selain itu, fitur filter by brand juga telah diperbaiki, memungkinkan pengguna untuk memfilter produk berdasarkan pilihan brand secara tepat, meningkatkan efisiensi dalam manajemen produk.
12. Penambahan Kode Produk pada Kriteria Promo dan Promo Bonus
Sebelumnya, saat membuat promo scheme, pengguna tidak dapat melihat kode produk ketika memilih produk untuk kriteria promo. Hal ini mengakibatkan kebingungan dan kesulitan dalam mengidentifikasi produk yang tepat. Kini, kode produk telah ditambahkan pada saat pengguna membuat promo criteria dan promo bonus, memungkinkan pengguna untuk dengan mudah memilih dan mengidentifikasi produk yang relevan saat membuat promo scheme.
13. Perbaikan Generate Sales Invoice (SI) Partial dengan Promo Amount
Sebelumnya, ketika melakukan generate SI partial dari Sales Order (SO) dengan promo amount, ada kemungkinan promo yang didapatkan tidak sesuai atau tidak terhitung dengan benar. Kini, sistem telah diperbaiki agar promo yang diterapkan sesuai meskipun dilakukan partial delivery dan invoice.
Selamat mencoba, Kawan Simpli!
Jangan ragu untuk menghubungi tim Customer Success Kami jika ada pertanyaan atau memerlukan bantuan. Kami siap membantu, Kawan Simpli! Terima kasih telah memilih SimpliDOTS. Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan experience Kawan Simpli dalam menggunakan SimpliDOTS.
Last updated